Kamis, 05 Desember 2013

BBM jadi BBG


BBM jadi BBG

Assalamu’alaikum wr wb

Kawan blogger semua, disini gw akan mencoba menjelaskan sedikit mengenai pengkonversian Bahan Bahak Minyak yang biasa sering kita pakai sehari-hari menjadi bahan bakar yang lebih ramah lingkungan dan menguntungkan dari segi ekonomi, dsb. Disini gw akan menjelaskan mengenai energi bahan bakar yang baru yaitu Bahan Bakar Gas atau disingkat dengan BBG, yap! Bahan bakar jenis ini rencananya akan digalakkan di Indonesia, mengingat sudah mendesaknya energi berbahan dasar fosil  di Indonesia bahkan dunia.
Oke, sebelum itu gw akan ngejelasin apa sih BBG itu? Bagaimana proses pembuatannya? Sebenarnya bahan bakar ini berasal dari apa? Dan apa saja keuntungan-keuntungan yang bisa kita dapatkan dari jenis bahan bakar ini? Oke, mari kita sidak!
BBG merupakan bahan bakar  yang berbentuk gas, yah itu sudah jelas dari namanya yaitu Bahan Bakar Gas, perlu diketahui bahan bakar jenis ini berbeda dengan LPG (Liquefied Petrolieum Gas) apabila LPG merupakan gas cair yang berasal dari perut bumi dalam bentuk gas (metana dan propana) yang kemudian dicairkan, berbeda dengan CNG yang merupakan gas alam yang dikompresi tanpa diberi proses yang menjadikannya cair. Berbeda dengan LPG, CNG ini merupakan bahan bakar yang ramah lingkungan atau dengan makna lain emisi dari penggunaan bahan bakar jenis ini tidak sebesar penggunaan LPG. Berikut ini hasil perbandingan emisi antara CNG dan LPG :

Manfaat lain dari CNG ini adalah harganya yang lebih murah ketimbang LPG, dan juga dalam mesin, bahan bakar ini tidak merusak mesin atau lebih bersih dibandingkan dengan bahan bakar LPG jadi mesin bisa lebih terawat, kemudian CNG juga lebih hemat dari segi pemakaian dibandingkan dengan LPG, penghematan jenis bahan bakar ini bisa mencapai 50%, lalu keuntungan lain dari jenis bahan bakar ini adalah resiko kebakaran lebih kecil bila dibandingkan dengan LPG, karena CNG tidak mudah terbakar, keuntungan lain dari segi perawatan mesin dari bahan bakar jenis ini adalah CNG tidak mengkontaminasi oli mesin sehingga oli mesin bisa lebih panjang umurnya.
CNG merupakan gas alam yang terdiri dari banyak gas, CNG terdiri dari methana (CH4), etilena (C2H4), karbonmonoksida (CO), karbondioksida (CO2), nitrogen (N2), hidrogen (H2), oksigen (O2), hidrogen sulfida (H2S), yang didominasi oleh methana sebanyak 93,5%. Pada kendaraan bahan bakar ini biasanya diletakkan di dalam sebuah tabung berbentuk silinder yang diletakkan di bagian belakang mobil, berikut gambarnya :

Pada proses pendistibusian bahan bakar ini memerlukan tekanan tinggi sampai 200 bar, hal ini ditujukan supaya pendistribusian berjalan efisien dari segi waktu, karena bahan bakar ini tidak akan berjalan cepat apabila tekanan yang diberikan rendah, jadi efisiensi waktunya bergantung pada besarnya tekanan. Adapun bahan dari tangki penyimpanan gas ini berupa alumunium dan dilapisi dengan fiberglass.
Oke, dirasa cukup sampai sini penjelasan yang bisa saya jelaskan mengenai BBG ini, perlu dibaca lagi referensi mengenai informasi BBG ini, karena informasi yang baik didapatkan dari banyak sumber, SEMANGAT! ^^